
Semarang, 25 Januari 2025 – Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) Kota Salatiga menghadiri Musyawarah Wilayah (Muswil) VIII LDII Jawa Tengah yang digelar pada 25-26 Januari 2025 di Patra Semarang Hotel & Convention.
DPD LDII Kota Salatiga dipimpin oleh Pak Siswarsono, Ketua DPD LDII Kota Salatiga, bersama pengurus lainnya, yaitu Syukur Sutadi, Sukardiyo, dan Mugiyono. Pada kesempatan lain Kapolres Salatiga, Aryuni Novitasari, mengetahui perihal ini beliau menyampaikan harapannya agar Muswil berjalan lancar dan memberikan manfaat bagi masyarakat.

Muswil VIII LDII Jawa Tengah tahun ini mengusung tema “Peningkatan Peran LDII sebagai Penggerak Moderasi Beragama di Era Disrupsi.” Ketua DPD LDII Kota Salatiga, Pak Siswarsono, menyampaikan bahwa kehadiran mereka di Muswil ini menjadi momentum penting untuk menyelaraskan program kerja dengan visi LDII dalam mendorong moderasi beragama dan menciptakan harmoni di tengah masyarakat.
“Melalui Muswil ini, kami berharap dapat terus berkontribusi dalam membangun masyarakat yang toleran dan harmonis, serta memperkuat kolaborasi dengan pemerintah dan berbagai pihak lainnya,” ujar Pak Siswarsono.
Acara yang dihadiri oleh 240 peserta dari berbagai daerah di Jawa Tengah ini resmi dibuka oleh Kepala Kesbangpol Jawa Tengah, Haerudin, melalui pemukulan gong. Muswil ditutup dengan penyerahan cendera mata dan foto bersama seluruh peserta, menandai semangat kebersamaan dan komitmen LDII dalam menghadapi tantangan era disrupsi.
DPD LDII Kota Salatiga berharap hasil Muswil ini dapat menjadi pijakan strategis untuk terus menjalankan program-program yang bermanfaat bagi masyarakat, khususnya di Kota Salatiga.