
Rabu tanggal 14 Juni 2023 jajaran pengurus harian DPD LDII Kota salatiga bersilaturakhim dengan Kakankemenag Salatiga. Pada kesempatan itu Ketua DPD LDII Bapak H Siswarsono SE yang baru mejabat memperkenalkan diri dan jajaran pengurus yang baru kepada Kakankemenag yang baru menjabat satu bulan Bapak Drs H Wiharso MM.
Pada sambutannya, Bapak Drs H Wiharso MM mengucapkan terima kepada LDII yg telah mendahului silaturrahim kepada kemenag. Beliau menyampaikan ” Seharus kami selaku pemangku seharusnya sowan dan perkenalan kepada berbagai Ormas keagamaan, karena kami yang baru di tugaskan di Salatiga. Karena padatnya jadwal kegiatan, menyebabkan kami belum ada kesempatan waktu untuk silaturahim salah satunya kepada LDII.
Kakankemenag juga mengucapkan terima kasih atas kerjasama dan sinergitas LDII dengan kemenag kota salatiga dan Ormas Ormas keagamaan yg lain dalam menjaga dan membangun Salatiga. Dengan predikat kota Salatiga adalah kota paling toleran ke 2 se Indonesia ini, kerjasama dan sinergitas itu menjadi aspek penting untuk menjaga toleransi ini.
Beliau menambahkan, patut kita syukuri, kita hidup di Indonesia ini dengan berlandaskan Pancasila. Kebebasan dalam beragama benar benar di jamin di jamin oleh negara. Dan ini belum tentu ada bila dibandingkan dengan negara lain. Misalnya saja di arabsaudi. Di sana yg notabene beragama islam, itu sangat sulit untuk membuat pengajian/tausiah terbuka secara bebas. Semua nya di atur. Sedangkan di Indonesia ini sangat bebas dan terbuka. Mau membuat pengajian semalam suntukpun silahkan, sholat sampai menutup jalan pun boleh bahkan di fasilitasi.